![]() |
Pexel |
Halo teman-teman, apa kabarnya? Semoga tetap sehat di mana pun berada. Akhir-akhir ini ada satu kegiatan yang sedang kurutinkan, yaitu adalah menulis surat cinta untuk diri sendiri. Yap, untuk diri sendiri.
Menulis surat cinta kuanggap penting karena dapat mengungkapkan perasaan-perasaan terdalam dengan aman. Bisa jadi perasaan tersebut berasal dari penolakan, keinginan yang belum terlaksana, dan ragam perasaan yang tak terselesaikan.
Memang, dalam menuliskan surat cinta, terkadang perasaan tidak langsung seketika lega. Tapi setidaknya surat cinta tersebut sudah membantuku untuk memahami apa yang sebenarnya aku inginkan dan butuhkan.
Menulis surat cinta ini juga membantuku untuk menyuarakan apa yang ada di dalam dasar hati tanpa takut dihakimi, disalahkan dan tidak didengarkan.
Banyak sekali manfaat menulis surat cinta untuk diri sendiri di antaranya:
・Membantu melepaskan marah
・Mengatasi kecemasan
・Membantu memberi ampunan kepada diri sendiri
Kalau aku, cukup dengan menuliskannya dalam satu minggu satu kali. Tidak ada ketentuan apa pun dalam menuliskannya. Tulislah sesuai isi hati dan kemauan diri.
Jangan lupa untuk menuangkan emosi yang dimiliki seperti marah, sedih, takut, penyesalan dan cinta, juga sertakan sebabnya.
Selamat mencoba.