Me Time Sambil Maskeran dengan Mugwort Pore Clarifying Wash off Pack dari AXIS-Y , Buat Hatiku Senang Seharian

Me Time Sambil Maskeran dengan Mugwort Pore Clarifying Wash off Pack dari AXIS-Y , Buat Hatiku Senang Seharian


Me Time Sambil Maskeran dengan Mugwort Pore Clarifying Wash off Pack dari AXIS-Y , Buat Hatiku Senang Seharian- Saat ini hari-hari saya banyak saya habiskan di rumah. Mengurus Shanum, kerja tipis-tipis dan kegiatan monoton yang tidak ada habisnya. 

Sejujurnya ritme hidup saya saat ini bukan aku benget, biasanya saya selalu menghabiskan waktu di luar, entah bekerja, mengerjakan tugas, bertemu dengan teman-teman, atau sekadar me-time sendirian di warung kopi kesayangan. 

Namun agar tetap mengikuti dan mendampingi tumbuh kembang Shanum ditambah lagi kami tinggal di perantauan, sehingga sangat minim orang kepercayaan untuk menjaga Shanum, jadilah saya di rumah saja bersama anak lucu ini. 

Sejauh ini saya cukup menikmati walaupun sering sekali uring-uringan. Kalau sudah begitu biasanya saya butuh makanan atau minuman yang manis-manis untuk menghibur hati. Tapi tidak setiap hari juga kan, bahaya sekali di usia menjelang 30 tahun ini. 

Jadi saya sering sekali me-time sambil skincare-an kalau Shanum tidur siang. Ya biasanya sekadar maskeran aja sih sambil menulis blog atau membaca buku. Masker yang saya pilih tentu harus sesuai dengan kebutuhan wajah dan kulit. Kulit saya memang agak cenderung kering untuk itu saya memilih masker wajah yang memiliki fungsi melembapkan kulit. 

Salah satu andalan saya adalah masker Mugwort Pore Clarifying Wash off Pack dari AXIS-Y. Masker asal korea ini pernah viral beberapa waktu lalu di beberapa platform media sosial. 


Me Time Sambil Maskeran dengan Mugwort Pore Clarifying Wash off Pack dari AXIS-Y , Buat Hatiku Senang Seharian



Manfaat Mugwort untuk Kecantikan

Skincare asal Korea memang tengah digandrungi seiring populernya drama, musik dan makanan asal koa Ginseng ini. Skincare asal Korea sering sekali menggunakan tumbuh-tumbuhan sebagai bahan dasar perawatan tubuh dan kulit. Seperti masker mugwort , masker ini terbuat dari tumbuhan mugwort yang awalnya adalah tanaman gulma. 

Mugwort dinilai memiliki kandungan antibakteri, antijamur, dan dapat melindungi kulit. Selain itu mugwort juga memiliki manfaat beragam untuk kulit seperti berikut:

  • Mengurangi peradangan pada kulit

Salah satu sifat mugwort adalah anti inflamasi. Sehingga dapat membantu menenangkan kulit dan mencegah iritasi. Mugwort juga dapat mengurangi kemerahan yang kerap sekali dialami kulit wajah. 

  • Melembabkan kulit

Mugwort memiliki kandungan vitamin E yang berguna untuk memberikan kelembaban pada kulit. Vitamin E juga berfungsi untuk melawan radikal bebas, anti inflamasi dan mencegah kerusakan akibat paparan sinar ultraviolet. 

  • Mencegah tumbuhnya jerawat

Sifat anti mikroba yang dimiliki mugwort sangat berperan dalam pencegahan tumbuhnya jerawat, bakteri dan jamur. Mugwort juga bisa mencegah tumbuhnya mikroorganisme sehingga kulit akan mengalami regenerasi. 


Me Time Sambil Maskeran dengan Mugwort Pore Clarifying Wash off Pack dari AXIS-Y , Buat Hatiku Senang Seharian


Review Mugwort Pore Clarifying Wash off Pack dari AXIS-Y

Mugwort Pore Clarifying Wash off Pack dari AXIS-Y memiliki tekstur creamy clay dan ada butir-butir adzukinya. Ketika mengaplikasikan masker ini akan tercium aroma dedaunan  yang membuat rileks dan sensasi dingin di muka.  Pengguna juga dimudahkan dengan bekal spatula agar bisa mengaplikasikan masker ke wajah dengan baik dan rata. 

Mugwort Pore Clarifying Wash off Pack dari AXIS-Y cepat meresap di wajah meskipun tidak kering seperti masker wajah lainnya. Butir-butir adzuki dapat dijadikan gentle scrub juga ketika membersihkannya. 

Efek setelah menggunakan Mugwort Pore Clarifying Wash off Pack dari AXIS-Y, saya merasa wajah saya menjadi lebih lembut dan halus, segar, dan pori-pori menjadi bersih. Saat diaplikasikan ke area wajah yang sedang berjerawat, masker Mugwort Pore Clarifying Wash off Pack dari AXIS-Y dapat meredakan dan mengecilkan jerawat. 

Masker ini tergolong exfoliating karena dapat membantu mengangkat sel kulit mati dan membersihkan pori-pori, mengokohkan skinbarrier, mencegah penuaan kulit dan meregenerasi kulit . Masker ini memiliki kandungan kunci berupa 61 persen ekstrak mugwort, adzuki dan granules. 

Serta kandungan lain seperti phaseolus angularis seed, cynara skolymus, nelumbo nucifera leaf,  houttuynia cordata dan vigna radiata seeds.

Menurut saya kekurangan masker ini adalah agak sulit untuk dibersihkan dan terkadang meninggalkan residu. Jadi harus benar-benar dipastikan bersih ketika membasuh wajah. 

Ketika masih hype dan viral di mana- mana, harga masker Mugwort Pore Clarifying Wash off Pack dari AXIS-Y tergolong mahal, tapi sekarang sudah bersaing dengan masker mugwort lain dari berbagai brand. Masker berwarna hijau ini dibanderol seharga Rp200.000.

Teman-teman adakah yang sudah pernah coba masker wajah ini? Ceritakan pengalaman kalian di kolom komentar ya. 

Baca Juga 

10 Comments

  1. Saya cowok tapi suka maskeran juga. Suka potong rambut, cream bath. Karena semua itu bikin rileks dan ngurangin stres

    BalasHapus
  2. Terimakasih ulasannya, jadi tahu pentingnya menjaga kesehatan dan kesegaran kulit wajah..

    BalasHapus
  3. Whoaaa ada sensasi dinginnya yaa pasti? Aku belom pernah coba. Tapi kayanya bagus yaah.. Thanks ka sudah sharing

    BalasHapus
  4. waah, kayanya enak nih buat me time. cocok nggak ya kira2 buat cowok?

    BalasHapus
  5. Wah bakalan dicoba nih, pasti bakalan enak bgt di kulit wajah, terutama bagi sya yg suka kerja di outdoor.. trims udah sharing

    BalasHapus
  6. Oo mugwort itu asalnya tanaman gulma ya Kak ternyata. Banyak banget manfaatnya padahal. Baru tau, karena akhir2 ini sering banget dijadikan bahan masker di berbagai merk kosmetik.. Dan axis-y pun punya masker mugwort juga..

    BalasHapus
  7. Seriuuss..
    Aku pas baca artikel ini juga sambil maskeran. Dan suka banget sama masker yang gak bikin kulit kering. Penasaran sama mugwort dan butiran adzukinya. Cakeepp banget deh..

    BalasHapus
  8. Makasih sharing ulasannya. Bisa jadi rekomendasi ni buat istri. Secara pribadi saya ga paham kosmetik.. hehe

    BalasHapus
  9. Mohon maaf, saya kurang tertarik dgn kosmetik. Tapi dgn membaca ulasan ini, saya jadi lebih tahu tentang pentingnya merawat kulit.. thanks

    BalasHapus
  10. Jadi kepikiran, kira-kira ini cocok tidak ya untuk jenis kulit saya. Terima kasih reviewnya Mba.

    BalasHapus